Nikmati Liburan Akhir Tahun dengan Lebih Hemat Bersama PT. Dharma Lautan Utama

Nikmati Liburan Akhir Tahun dengan Lebih Hemat Bersama PT. Dharma Lautan Utama

Semakin dekat ke penghujung 2017, ajakan liburan akhir tahun terus berdatangan. Promosi berbagai destinasi wisata pun terlihat semakin menggiurkan. Jika anda berencana melakukan perjalanan untuk liburan akhir tahun, sekarang adalah waktu yang paling tepat untuk mempersiapkannya.

Sudah bukan rahasia lagi bahwa harga tiket dan akomodasi perjalanan akan melambung tinggi ketika musim liburan datang. Terkadang perkiraan biaya yang disiapkan untuk liburan pun bisa melonjak karena pengaruh harga yang tiba – tiba berubah. Belum lagi soal ketersediaan tiket dan akomodasi yang semakin diperebutkan jelang akhir tahun.

Karenanya, pintar – pintarlah memanfaatkan momentum dan promosi yang diberikan untuk mempersiapkan liburan anda.

Dharma Lautan Utama, perusahaan pelayaran nasional yang selalu mengutamakan layanan yang prima menawarkan berbagai agenda event diatas kapal yang bertajuk GEMILANG TAHUN BARU DI LAUT NUSANTARA, baik di lintasan penyeberangan (Merak – Bakauheni, Ketapang – Gilimanuk dll) maupun di lintasan jauh seperti (Banjarmasin – Surabaya, Balikpapan – Surabaya, Pontianak – Semarang dan masih banyak lagi lintasan yang kami layani).

Event akhir tahun ini berdurasi selama bulan Desember 2017, adapun macam – macam event nya adalah : Ngeliwet Rame –rame, Live Music,  Games seru yang dipandu Layanan Jasa & Artis diatas kapal, Menu nasi kuning di cafeteria, pemutaran film – film box office, dan yang paling seru adalah pembagian souvenir langsung bagi pengguna Instagram yang upload foto diatas kapal kami.

seperti kita ketahui bersama bahwa di bulan Desember tahun ini ada perayaan Hari Natal bagi umat nasrani yang jatuh pada tanggal 25 Desember. Dan yang lebih special lagi bertepatan pula dengan liburan semester untuk adik – adik yang masih duduk di bangku sekolah. Jadi tunggu apalagi ayo segera rencanakan perjalanan liburan anda, acara liburan akan semakin menyenangkan dan terjadwal rapi bila kita telah mempersiapkan jauh hari sebelumnya.

Manfaatkan keseruan liburan akhir tahun dengan mengunjungi beberapa daerah wisata favorit dengan menggunakan Sepeda Motor atau dengan Mobil (kendaraan kecil) bersama – sama dengan teman, saudara dan orang yang kita sayangi. Karena kalau membawa kendaraan sendiri kita tidak perlu bingung mencari transportasi untuk segera menuju destinasi wisata yang kita inginkan dan membawa kendaraan sendiri dengan menggunakan Kapal Laut sangat aman dan murah.

Selamat Berlibur Selamat Natal 2017& Tahun Baru 2018

event-pergantian-tahun-kapal-dlu

Untuk melengkapi agenda liburan anda bersama keluarga kami akan sedikit menginformasikan tempat – tempat tujuan wisata di Jawa Timur, Jawa Tengah, Bali & Lombok.

SERUNYA TAHUN BARUAN DI SURABAYA…

Surabaya, merupakan kota terbesar ke – 2 di Indonesia, selain memiliki banyak tempat wisata modern, Surabaya masih juga memiliki tempat wisata sejarah dan banyak event atau acara di gelar di beberapa tempat di bulan ini.

Wisata Modern

Sebagai kota besar, tentu saja Surabaya memiki tempat perbelanjaan dan rekreasi modern, seperti wisata Mall antara lain, Tunjungan Plaza, Grand City, Ciputra World, Sutos dll. Dimana kita akan dapat berbelanja berbagai macam kebutuhan dan berbagai merek terkenal dari produk dalam negeri sampai dengan mancanegara, dari kuliner pedesaan sampai dengan kuliner para arti kelas dunia, dan yg lebih menyenangkan di bulan ini sampai dengan Januari 2016 digelar acara – acara yg seru bangeeettt seperti :

  1. Howls Holiday (PAW PATROL), Oval Atrium Ciputra World Surabaya, digelar mulai tanggal 20 Desember 2017 – 07 Januari 2018. Ayo ajak anak, adek dan saudara atau sahabat mengunjungi Oval Atrium Ciputra World Surabaya. Jangan sampai kelewatan jadwal meet and greet nya.
  2. Doraemon Frosty Village, Grand Atrium Pakuwon Mall Surabaya,   Liburan natal kali ini ajak keluarga anda mengunjungi Doraemon Frosty Village mulai 15 Desember 2017 – 14 Januari 2018. Juga bersiaplah untuk meet and greet bersama Doraemon dan kawan – kawannya pada 16 – 28 Desember 2017.
  3. Christmas With Despicable Me, Atrium Tunjungan Plaza 6 Surabaya, Tunjungan plaza 6 mengajak anda dan keluarga menikmati liburan dengan event christmas with despicable me. Dan jangan sampai ketinggal event yang diadakan pada 14 Desember 2017 – 7 Januari 2018.
  4. Dan tentunya masih banyak lagi acara – acara yang digelar saat akhir tahun di Surabaya serta selalu ada acara di malam pergantian tahun adalah Car Free Night di sepanjang jalan tengah kota mulai dari bazaar makanan, pertunjukan musik, hingga atraksi dari komunitas – komunitas di Surabaya.

doraemon-frosty-vilage-pakuwon-mall howls-for-holiday-ciputra-world

christmas-with-despicable-me-tunjungan-plaza

Ke Surabaya kalo tidak berkunjung ke Jembatan Suramadu tidak afdol rasanya…

Jembatan  Suramadu merupakan jembatan terpanjang di ASEAN, yang melintasi Selat Madura, menghubungkan pulau Jawa (surabaya) dan pulau Madura (di Bangkalan, tepatnya timur Kamal) dan bisa ditempuh hanya 15 menit saja dari pelabuhan Tanjung Perak, dan merupakan jembatan kebanggan rakyat Indonesia.

Untuk wahana permainan modern tentu saja Surabaya tidak ketinggalan Surabaya Night Carnival tempatnya, tidak akan cukup waktu sehari untuk mencoba seluruh wahana permainan yang ada.. hhhmmmmm menarik bukan???

jembatan-suramadu surabaya-night-carnival

wisata-jawa-timur

Wisata JAWA TIMUR

Jangan lewatkan juga untuk mengunjungi Objek – Objek wisata di Jawa Timur, Wisata Bahari Lamongan, tempat wisata di Kec. Paciran Kab. Lamongan ini menyuguhkan banyak wahana yang menyenangkan dan tak terlupakan. Jatim Park 1 & 2 Batu Malang,  menyajikan berbagai macam wahana permainan dan edukasi sangat cocok untuk anak-anak dan keluarga. Jangan lewatkan juga mengunjungi Batu Night Spectacular dimana di BNS ini disajikan banyak permainan yang menyenangkan dengan harga yang sangat terjangkau. Taman Safari Indonesia 2 di Prigen. Selain bisa melihat berbagai jenis satwa di habitat aslinya anda juga bisa menikmati berbagai wahana permainan, berfoto bersama satwa dan melihat atraksi dari binatang. Jangan katakan pernah berwisata ke Jawa Timur jika anda belum pernah menapakkan kaki di Pegunungan yang terindah ini… “kawasan  alam taman nasional Bromo-Semeru” rasakan dinginnya udara yang bersih dan segar berselimutkan awan yang indah, Anda juga bisa menikmati pemandangan matahari terbit diawal tahun 2014 di obyek wisata Gunung Bromo – Probolinggo.

Habiskan waktu di semarang dan kota lain di jawa tengah…

Kota Semarang, Jawa Tengh adalah kota yang sangat kental dengan kebudayaan, dan keragaman kulturnya. Tetapi bagi Anda yang ingin berlibur ke Jawa Tengah tidak perlu ragu selain Armada kami siap menyeberangkan Anda ke Jawa Tengah, berbagai tempat wisata di Jawa Tengah yang sangat menarik dapat anda kunjungi dan andapun tetap bisa merasakan kemeriahan pergantian Malam Tahun Baru di kota ini, karena juga selalu akan digelar acara – acara menarik yang tidak kalah dengan kota – kota lain di Indonesia. Selain itu kami juga mengajak anda untuk menikmati keindahan wisata budaya, tradisi sampai wisata modern di Jawa Tengah, antara lain :

Candi Borobudur adalah candi Budha terbesar di abad ke-9 yang berukuran 123 x 123 meter yang berada di kota Magelang. Candi Borobudur merupakan candi terbesar dan secara resmi dinyatakan sebagai Candi Budha Terbesar di Dunia oleh Guinnes World Records.

Candi Prambanan atau Candi Rara Jonggrang adalah kompleks candi Hindu terbesar di Indonesia yang dibangun pada abad ke-9 masehi sekaligus salah satu candi terindah di Asia Tenggara.Candi Prambanan terletak persis di perbatasan propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta dan propinsi Jawa Tengah.

Candi Gedong Songo berada di dataran tinggi lereng gunung Ungaran, disini juga dilengkapi berbagai fasilitas pemandian air panas belerang, yang sangat baik untuk penyakit kulit. Selain wisata sejarah seperti candi anda juga bisa menikmati wisata alam lainnya yaitu Pantai Parangtritis, GuaJatijajar, wisatareligi Astana Giribangun, Masjid AgungDemak, Museum Kartini serta Klenteng Sam Po Kong yang menyuguhkan keindahan arsitektur Tiong Hoa yang khas layak menjadi prioritas wisatawan yang akan menikmati wisata kota Semarang.

Lawang Sewu bangunan ini merupakan karya arsitek Karsten yang terkenal di jaman Belanda, dijuluki Lawang Sewu ( pintu seribu ) karena memiliki banyak pintu disamping busur – busur yang mengesankan rongga, yang memenuhi facade bangunan ini.

Dan masih banyak lagi obyek wisata di Jawa Tengah yang sayang anda Dlewatkan jika anda berada di Jawa Tengah, selain obyek wisata yang sangat menarik terdapat juga wisata kuliner seperti Bakpia, Gethuk Magelang, NasiLiwet Solo, Mie Ongklok dan masih banyak jajanan lainnya serta wisata belanja pasar Klewer, Pasar Bringharjo, Pasar Burung Karimata, Pasar Tawang Mangu  dan wisata religious serta wisata minat khusus.

Bagi anda yang berada di luar Jawa dengan senang hati kami akan mengantarkan anda berwisata ke Jawa Tengah bersama armada kapal PT. Dharma Lautan Utama.

Eksotisme berbaur gemerlap keindahan merayakan tahun baru di pulau dewata

Bali yang merupakan pusat pariwisata di Indonesia tentunya lebih spesial menjadi pilihan bagi para pelancong untuk menikmati akhir tahun. Banyak pusat keramaian yang bisa anda kunjungi ketika berlibur di Bali untuk menonton perayan akhir tahun di Bali.

Masyarakat saling berbaur untuk merayakan dengan sangat antusias, tak tersekat oleh suku, ras, kasta, keyakinan maupun budaya tertentu. Menjelang perayaan, maka Bali akan semakin semarak dengan kegembiraan, mercon dan kembang api yang saling bersahutan di seantero Pulau Dewata ini, mengisi malam – malam yang begitu ceria dan indah. Langit Bali ditaburi sejuta warna percikan keindahan yang memancarkan semangat dan persatuan. Hal inilah yang selalu menarik di Bali dan menjadi alasan banyak orang untuk menghabiskan tahun baru di pulau tersebut. Perayaan Tahun Baru di Bali merupakan momen yang sangat penting diantara beberapa perayaan lainnya yang juga kerap dirayakan oleh masyarakat Bali. Orang – orang dengan berbagai latar belakang seolah sepakat untuk hadir di suatu titik guna menikmati dan merayakan acara pergantian tahun serta menikmati beragam pesta pora yang dilakukan di dalamnya.

5 Tujuan Wisata Favorit di Bali untuk merayakan TAHUN BARU adalah KUTA, UBUD, SANUR, PANTAI JIMBARAN DAN SEMINYAK.  Tidak dapat dipungkiri bahwa Kuta adalah tempat favorit untuk menghabiskan malam tahun baru bagi para wisatawan baik dalam maupun luar negeri. Segala macam acara akan digelar di kawasan Kuta, pesta semalam suntuk yg meriah tidak akan anda lewatkan begitu saja. Nah bagi anda yang tidak terlalu menyukai keramaian pada malam tahun baru seperti di Kuta, Seminyak atau Sanur maka Ubud Gianyarlah jawabannya. Di daerah ini banyak pula wisatawan yang lebih memilih merayakan tahun baru dengan mengobrol santai dan pesta kecil – kecilan di suasana pedesaan Ubud, mereka para penyuka ketenangan akan sangat menikmati liburan tahun barunya di Ubud. Lain lagi kawasan wisata di Sanur yang dikenal sangat digemari   wisatawan generasi tua  dari Eropa, namun bukan berarti tidak ada yang menarik di tempat ini.

Menyambut tahun baru akan banyak acara yang diadakan di Sanur, mulai dari festival musik dan tari sampai pesta topeng adalah beberapa agenda acara yang biasa diadakan di Sanur, kalau didaerah pantainya biasanya digelar pesta bernuansa Bali seperti musik bleganjur. Tak lengkap rasanya bila membicarakan tempat romantis tanpa menyebut Bali, dan salah satu tempat romantis di Bali adalah Jimbaran. Disini anda bisa menikmati santap malam romantis dengan view menghadap pantai. Semilir angin dan buni debur ombak akan menambah indah malam tahun baru. Semakin malam kawasan ini akan semakin ramai dikunjungi wisatawan dan setiap orang akan meniup terompet bersama – sama dan menyaksikan pertunjukan kembang api. Dan satu lagi kawasan tepat untuk merayakan Malam tahun baru di Bali adalah Seminyak, terletak di pantai barat Bali, sebelah utara Kuta dan Legian. Daerah ini sangat populer sebagai tempat bermukim para ekspatriat. Di kawasan ini dipenuhi dengan cafe, resto, bar dan segala tempat untuk menghaniskan kocek anda. Jika anda senang dengan gemerlap dunia malam dan ingin menghabiskan tahun baru dengan berpesta semalaman, seminyak adalah tempat yang tepat, karena ditempat ini terdapat berbagai macam hiburan malam yang menarik.

Berlibur ke Pulau Bali ditempuh hanya 6 jam perjalanan dari Surabaya. Selain tempat – tempat wisata yang cocok untuk menghabiskan waktu saat pergantian tahun diatas, anda juga dapat menyaksikan pertunjukan barong di Batubulan, kemudian anda dapat berbelanja di pasar seni SukawatiUbud yang terkenal dengan daerah seninya dimana di lokasi ini terdapat beberapa sanggar seni dimana wisatawan bisa ikut berlatih seperti memainkan instrumen khas Bali dan menari Bali. Dan masih banyak lagi tempat-tempat yang bisa dijadikan sebagai tujuan wisata di pulau Bali,  seperti keindahan pemandangan gunung Batur di Kintamani, Tampak Siring, Bali Safari Marine Park, Tanjung Benoa, Garuda Wisnu Kencana,. Kemudian Pura Besakih yang merupakan pura Hindu terbesar di pulau Bali, goa gajah, Pura Tanah lot

wisata lombok

Melanjutkan perjalanan dari Pulau Bali menuju ke Pulau Lombok, atau biasa disebut sebagai pulau Bali kedua, dengan keindahan pantainya yang bersih, ombaknya tenang dan eksotis. Melihat berbagai kelebihan yang dimiliki Lombok, khususnya Lombok Barat, maka tidak heran daerah inipun menjadi tujuan wisata utama di Indonesia. Karena banyak yang bisa dikunjungi seperti Pantai Senggigi, Danau Segara Anak merupakan sebuah danau yang terbentuk di Kaldera Gunung Rinjani yang berketinggian 3775 mdpl, pemandangan di Danau ini sungguh menakjubkan dan sangat indah.

Taman Nasional Gunung Rinjani, Air Terjun Sendanggile, Taman Narmada. Gili Trawangan, Gili Air dan Gili Meno, Gili Trawangan adalah yang terbesar dari ketiga pulau kecil atau gili yang terdapat di sebelah barat laut Lombok. Hutan Monyet Pusuk, Sire Beach, Batu Bolong, Lembah Hijau dan masih banyak lagi tempat wisata yang sayang jika anda lewatkan.

Untuk akomodasi juga sama mudahnya dengan di Bali, dari Pulau Bali armada kami siap menyeberangkan anda ke Pulau Lombok, nikmati pemandangan selama pelayaran  bersama KMP. Dharma Kosala, KMP. Dharma Rucitra III dan KMP. Dharma Ferry IX.

Banyak hotel & penginapan yang tersebar sepanjang pantai  Senggigi, salah satunya adalah ARUNA SENGGIGI HOTEL, yang terletak di jalan raya Senggigi – Lombok Barat,

telp 0370-693101, dimana merupakan salah satu hotel terbaik yang menawarkan perpaduan, keindahan, kenyamanan serta keramahan.

Untuk mempermudah anda dalam melakukan perjalanan ke beberapa tempat yang ada di Pulau Jawa, Bali dan Lombok, PT. DHARMA LAUTAN UTAMA, dengan beberapa armada kapal yang dimiliki seperti KUMALA, KIRANA, DHARMA KENCANA, KIRANA IX, KIRANA III, DHARMA KARTIKA IX, DHARMA FERRY II, SATYA KENCANA III telah siap untuk melayani anda berlayar ke Pulau Jawa, dengan biaya yang sangat terjangkau, serta dengan mengutamakan kualitas Layanan Keamanan & Kenyamanan.

Perjalanan anda akan terasa menyenangkan dengan memanfaatkan seluruh layanan & hiburan yang ada diatas kapal untuk menemani perjalanan anda.