PT. DHARMA LAUTAN UTAMA Keikutsertaan dalam ajang bergengsi Penilaian Prima Unit Pelayanan Publik Sektor Transportasi Tahun 2018 yang diseleggarakan Kementerian Perhubungan Republik Indonesia, di cabang penyeberangan Lembar – Padangbai.
Sebagai salah satu unit pelayanan transportasi yang konsisten dan terus berusaha untuk meningkatkan bentuk layanan bagi pengguna jasanya, PT. Dharma Lautan Utama kembali berpartisipasi sebagai salah satu peserta lomba yang diadakan oleh Kementrian Perhubungan Republik Indonesia yakni Penilaian Prima Unit Pelayanan Publik dengan mengajukan 2 ( dua ) unit layanannya di Cabang Lintas Merak – Bakauheni dan Cabang Lembar – Padangbai. Program penilaian prima sektor transportasi ini diadakan setiap dua tahun sekali meliputi unit pelayanan publik baik pemerntah, BUMN maupun swasta. Upaya ini bertujuan sebagai langkah strategis untuk mendorong perbaikan penyelenggaraan pelayanan masyarakat pengguna jasa melalui stimulasi semangat kreativitas, inovasi dan motivasi bagi unit pelayanan agar terciptanya kondisi pelayanan yang semakin baik dari waktu ke waktu.
Pada tanggal 16 Juli 2018 bertempat di Kantor Cabang Lembar, manajemen PT. Dharma Lautan Utama yang diwakili oleh Direktur SDM & Umum – M. Wahyudin SH, MM, menerima tim penilai yang terdiri dari Noviana Andriana dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara & Reformasi Birokrasi dan Awidya Mahadewi dari Ombudsman Republik Indonesia serta didampingi dari Kementrian Perhubungan, guna mengetahui standar pelayanan yang dimiliki dan telah dilaksanakan di lingkungan perusahaan melalui pemaparan presentasi Manajer Usaha – Gede Mahartha R, ST terkait visi misi perusahaan, komitmen dan standar pelayanan, inovasi dan pemutakhiran fasilitas penunjang layanan, serta pelaksana layanan yang tak lain adalah sumber daya manusia yang mencerminkan karakter perusahaan.
Selain itu, tim penilai juga dipersilahkan untuk melihat secara langsung pelaksanaan layanan di salah satu armada kapal milik PT. Dharma Lautan Utama yang beroperasi di Lintas Lembar – Padangbai, KMP. Dharma Rucitra 3, didampingi manajemen dan crew mengunjungi satu demi satu ruang dan fasilitas yang disediakan untuk pengguna jasa. Mulai dari tangga naik, lobby dengan fasilitas business centre, ruang tidur ekonomi, ruang duduk ekonomi dengan layanan live music, cafeteria, ruang bermain anak, tempat ibadah, ruang laktasi dan nursery, ruang medis dan ruang khusus difable serta tak ketinggalan ruang kemudi atau anjungan lengkap dengan perangkat canggih sebagai pendukungnya.
Perlu diketahui bahwa PT. Dharma Lautan Utama telah berhasil berturut – turut meraih predikat Prima Utama di ajang yang sama tahun 2012, 2014 dan 2016. Bagi kami, setiap prestasi bukanlah semata tentang kemenangan, melainkan cambuk semangat baru untuk tidak berhenti mengembangkan diri guna memberikan yang terbaik bagi seluruh pengguna jasa khususnya dan masyarakat pada umumnya serta negeri yang kita cintai bersama Indonesia.